fsb.ung.ac.id, Gorontalo – Fakultas Sastra dan Budaya (FSB) Universitas Negeri Gorontalo (UNG) bekerja sama dengan Koperasi Modern Teknologi Nusantara (Kometa) menggelar Kometa Career Bootcamp di ruang Loolade FSB UNG, Kamis 25 September 2025. Kegiatan ini diikuti oleh sekitar 130 mahasiswa dari FSB.
Dekan FSB UNG, Prof. Dra. Nonny Basalama, M.A., Ph.D., hadir membuka kegiatan didampingi Wakil Dekan II. Dalam sambutannya, dekan menegaskan pentingnya mahasiswa memanfaatkan kesempatan ini sebagai bekal meningkatkan kompetensi diri, baik selama kuliah maupun setelah lulus.
Adapun tujuan sosialisasi ini antara lain Memperkenalkan program Skills Hub & Career Bootcamp kepada mahasiswa semester akhir, memberikan pemahaman dasar mengenai perencanaan karier, pemetaan potensi diri, serta kesiapan memasuki dunia kerja, menyampaikan peluang akses Job Fair Kometa, jejaring rekruter, perusahaan mitra, serta kesempatan magang dan kerja serta .enjalin kolaborasi lanjutan berupa pendampingan karier pasca kuliah.
Perwakilan Kometa Pusat memberikan penguatan materi terkait peluang karier dan pengembangan kewirausahaan. Selain menyiapkan mahasiswa memasuki dunia kerja dengan tawaran gaji kompetitif, Kometa juga mendorong mahasiswa agar memiliki jiwa wirausaha.
Salah satu model yang ditawarkan ialah pemanfaatan lahan kosong melalui kerja sama dengan masyarakat. Mahasiswa didorong berperan sebagai penghubung atau bahkan langsung terjun mengelola usaha bersama koperasi dengan sistem pembiayaan dan bagi hasil.
Koperasi ini hadir bukan hanya untuk membuka peluang kerja, tetapi juga membantu mahasiswa agar bisa berkontribusi pada pembangunan desa melalui digitalisasi informasi dan pengembangan usaha masyarakat.
Kegiatan ini mendapat antusiasme tinggi dari mahasiswa. Melalui tanya jawab, mahasiswa didorong berpikir kritis dalam melihat peluang kerja dan usaha di masa depan.
