fsb.ung.ac.id, Gorontalo – Dekan Fakultas Sastra dan Budaya Universitas Negeri Gorontalo (FSB UNG) turut mengucapkan selamat dan sukses atas terbitnya Surat Keputusan (SK) izin pembukaan Program Doktor (S3) Program Studi (Prodi) Ekonomi Program Pascasarjana (PPs) UNG dari Kementerian Pendidikan Kebudayaan, Riset dan Teknologi Republik Indonesia (Kemdikbud Ristek RI) yang berlaku mulai tanggal 8 Juli 2024.
Dekan FSB UNG, Prof. Dr. Nonny Basalama, M.A., Ph.D mengatakan bahwa, civitas akademika Fakultas Sastra dan Budaya menyambut baik dan menyampaikan apresiasi kepada Bapak Rektor Prof. Dr. Eduart Wolok, ST. MT, Wakil Rektor Bidang Akademik Dr. Abdul Hafidz Olii, M.Si serta Wakil Rektor II, III, dan IV UNG.
Ucapan selamat juga kepada Tim Task Force, Dekan Fakultas Ekonomi Dr. Raflin Hinelo, M.Si, Direktur PPs UNG Prof. Dr. Mahludin Baruadi, MP, Asdir I dan II serta jajaran Pascasarjana UNG atas diterimanya SK Menteri pembukaan Prodi S3 Ekonomi.
“Tentu ini merupakan pencapaian yang sangat luar biasa, karena untuk melahirkan Program Studi itu bukanlah persoalan yang mudah,” ujar Prof. Nonny.
Prof. Nonny mengatakan, dengan bertambahnya program studi baru ini, khususnya untuk program Doktor, akan memberi ruang dan lebih banyak pilihan untuk meningkatkan kualifikasi pendidikan ke tingkat yang lebih tinggi.
“Sekali lagi, selamat menerima mahasiswa baru, semoga menghasilkan sumber daya manusia yang unggul dan berdaya saing global, yang cerdas dan berkualitas,” ujarnya saat ditemui Humas FSB UNG di ruang kerjanya, Senin (05/08/2024).