FSB Terima Pedoman Kampus Sehat dari Kementerian Kesehatan"

Oleh: Moh. Kadhapy . 8 Juni 2023 . 20:48:35

Gorontalo, 8 Juni 2023 - Pada Kamis ini, Fakultas Sastra dan Budaya (FSB), yang diwakili Farid Muhamad, S.Pd, M.A, menerima pedoman Kampus Sehat dari Kementerian Kesehatan. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran kesehatan dan kesejahteraan bagi seluruh Civitas Akademika UNG.

Farid Muhamad mengungkapkan harapannya agar Program Kampus Sehat mendapatkan dukungan penuh dari pimpinan fakultas dan UNG. Ia berharap program ini dapat memberikan pemahaman kepada seluruh Civitas Akademika mengenai kondisi kesehatan mereka secara dini, serta mendorong kontrol dan upaya perbaikan kesehatan secara bersama-sama. Kerjasama dengan Fasilitas Layanan Kesehatan, seperti Dinas Kesehatan Bonebolango, juga akan dilakukan untuk mendukung program ini. Farid Muhamad juga menyebutkan bahwa sudah ada koordinasi kerjasama yang diharapkan dapat direalisasikan melalui penandatanganan dokumen MOU.

Beberapa kegiatan yang akan dilaksanakan dalam Program Kampus Sehat antara lain adalah pembuatan Dokumen Kebijakan Program Kampus Sehat di tingkat fakultas, penerapan edaran Zero Tolerance terhadap asap rokok, bullying, dan kantin sehat. Selain itu, juga akan ada kegiatan fisik terjadwal setiap minggu atau perbulan di FSB, serta penerapan menu rapat SEHAT dengan pilihan makanan seperti sayur, buah, dan makanan yang direbus. Deteksi dini penyakit juga menjadi fokus dengan melibatkan seluruh dosen, tenaga kependidikan, dan mahasiswa.

Diharapkan dengan adanya Program Kampus Sehat ini, seluruh Civitas Akademika FSB UNG dapat meningkatkan kesadaran akan pentingnya kesehatan dan mengimplementasikan gaya hidup sehat di lingkungan kampus. Program ini diharapkan dapat menciptakan lingkungan yang sehat dan mendukung prestasi akademik serta kesejahteraan seluruh warga kampus UNG.

Agenda

15 - 16 Februari 2024

RAPAT KERJA

Fakultas Sastra dan Budaya 2024

4 Desember 2023

Rapat Senat

Penetapan dan Pencabutan Nomor Urut Calon Dekan FSB UNG Periode 2023-2027

21 September 2023

Pengukuhan Guru Besar FSB

Prof. Dra. Nonny Basalama, M.A., Ph.D - Prof. Karmila Machmud, S.Pd, M.A., Ph.D

15 September 2023

Kulia Umum

Kulia Umum FSB oleh Prof. Greg Kessler dari Ohio University, serangkaian Dies Natalis UNG ke-60 di lingkungan Fakultas Sastra dan Budaya.